Monday, November 17, 2008

Pemirsa dan Pengaruh Televisi

Pemirsa dan Pengaruh Televisi

TINGKAT kebahagiaan seseorang dapat dinilai dari berapa lama ia menghabiskan waktu menonton televisi. Itu terungkap dari hasil survei yang dilakukan terhadap 30 ribu orang dewasa di Amerika Serikat pada periode 1975-2006. Survei tersebut menemukan intensitas menonton televisi pada orang-orang yang tidak bahagia lebih tinggi 30% ketimbang mereka yang bahagia.


Orang yang dikategorikan bahagia rata-rata menghabiskan 19 jam per pekan untuk menonton televisi, sedangkan intensitas orang yang tidak bahagia mencapai hingga 25 jam per pekan. Selain itu, individu yang bahagia cenderung lebih aktif secara sosial dan membaca koran lebih sering.
(*/livescience.com/X-8)
_________________________________

TV Pengaruhi Kehamilan

BANYAK kalangan meyakini adanya hubungan antara acara televisi dan perilaku remaja. Kini, keyakinan tersebut diperkuat dengan hasil studi yang dilakukan Anita Chandra dari organisasi riset nirlaba Rand bersama kolega-koleganya.

Chandra dan timnya mewawancarai 2.000 remaja AS berusia 12-17 tahun dalam tiga kesempatan selama kurun 2001-2004. Hasilnya, remaja yang menonton televisi dengan muatan seks dalam intensitas tinggi memiliki kecenderungan dua kali lipat untuk hamil ketimbang rekan-rekannya yang tidak terlalu sering menyaksikan acara sejenis.
"Remaja memperoleh banyak informasi mengenai seks dari televisi. Acara-acara yang ditayangkan biasanya tidak menyoroti risiko dan tanggung jawab akibat aktivitas seks," kata Chandra.

"Temuan kami menunjukkan televisi memainkan peran signifikan dalam tingginya angka kehamilan remaja di AS," imbuhnya.

Dalam wawancara ketiga, ditemukan, 744 dari 2.000 responden mengaku telah berhubungan seks. Sebanyak 718 remaja menuturkan sejarah kehamilan mereka. Dari kelompok itu, 91 orang yang terdiri atas 58 perempuan dan 33 laki-laki mengaku hamil atau memiliki partner seks yang hamil.

Link:
http://www.mediaindonesia.com/index.php?ar_id=NDQ0MTg=
http://www.mediaindonesia.com/index.php?ar_id=NDIxMzQ=

No comments:

Post a Comment

Komentar Anda mengenai artikel ini :